Umroh Ramadhan 1446 Hijriyah

Jamaah Kini Bisa Kunjungi Raudhah Lebih dari Sekali – Update Aplikasi Nusuk

Annisa

mengunjungi raudhah lebih dari sekali lewat aplikasi nusuk

Aplikasi Nusuk telah memperbarui layanannya. Untuk Kamu yang berencana mengunjungi Masjid Nabawi di Madinah kini punya kabar baik!

Sekarang, Kamu bisa mengunjungi Al Rawda Al Sharifa, tempat makam Nabi Muhammad SAW, lebih dari sekali dalam setahun, selama Kamu berada di dekat Masjid Nabawi.

Fitur Baru di Aplikasi Nusuk

Cara Menggunakan Aplikasi Nusuk

Memalui media HIMPUH dan surat kabar Saudi Al Watan, manajemen Nusuk menjelaskan bahwa melalui pembaruan ini, kunjungan ke Al Rawda Al Sharifa dapat dilakukan lebih dari sekali sepanjang tahun menggunakan layanan “Jalur Langsung” atau “Immediate Path”.

Sebelumnya, izin untuk mengunjungi Raudhah hanya bisa dipesan sekali dalam setahun melalui aplikasi Nusuk atau Tawakkalna.

Baca Juga: Cara Menggunakan Aplikasi Nusuk untuk Masuk ke Raudhah – Panduan Lengkap

Izin tersebut biasanya diberikan setiap 365 hari sekali dengan durasi 10 menit untuk jemaah yang sama.

Dengan fitur baru ini, Kamu yang berada di sekitar Masjid Nabawi tidak perlu menunggu lama untuk bisa kembali berziarah dan berdoa di Raudhah.

Aturan dan Jadwal Kunjungan Raudhah

Setiap kunjungan ke Raudhah memiliki durasi 10 menit per kelompok. Jadwal kunjungan pria dan wanita juga diatur terpisah untuk menjaga kelancaran akses dan kenyamanan jamaah.

Paket Umroh

Saat berada di Madinah, mengunjungi atau berziarah ke Raudhah menjadi wajib untuk kita yang rindu dengan Rasulullah, setelah itu lanjut melaksanakan salat di Masjid Nabawi, tempat suci kedua setelah Masjidil Haram.

Jumlah Pengunjung Raudhah Lewat Aplikasi Nusuk

Menurut data resmi Saudi, lebih dari 10 juta Muslim mengunjungi dan melaksanakan shalat di Al Rawda Al Sharifa pada tahun lalu.

Angka ini meningkat sebesar 26 persen dibandingkan tahun 2023. Dari jumlah tersebut, sebanyak 5,8 juta pria dan 4,7 juta wanita berkesempatan mengunjungi Raudhah.

Kesimpulan

Pembaruan aplikasi Nusuk ini memudahkan Kamu untuk mengakses Raudhah lebih sering.

Jangan lupa untuk memperbarui aplikasimu dan memanfaatkan layanan ini saat berada di Madinah. Semoga ibadahmu semakin khusyuk dan penuh berkah!

Bagikan:

Annisa

Biro perjalanan terpercaya sejak 2003. Melayani Umroh, Haji Plus, Paket Wisata, & Halal Trip sesuai kebutuhan Anda.

Leave a Comment