Selain Mekkah dan Madinah, Kunjungi 7 Kota Ini Saat Umroh

Annisa

Umroh merupakan salah satu perjalanan spiritual yang dilaksanakan oleh kaum muslimin.

Selain menjalankan ibadah Sunnah di Mekkah dan Madinah, tidak ada salahnya kita juga berkunjung ke beberapa tempat bersejarah terkait lahirnya agama Islam dan perkembangannya di Timur Tengah dan Eropa.

Selain Mekkah dan Madinah yang berada di Arab Saudi, Jamaah juga dapat berkunjung ke negara Turki, Mesir, Israel, dan Spanyol.

Beberapa kawasan di negara-negara ini menjadi saksi perjuangan Islam terdahulu. Yuk simak beberapa kota bersejarah yang bisa dikunjungi setelah perjalanan umroh.

1. Iskandariyah, Mesir

Iskandariah terletak 225 kilometer dari Kairo, Ibu Kota Mesir. Di kota yang berjuluk The Pearl of the Mediterranean ini Sultan Qaitbay membangun benteng pada tahun 1480, sebagai tanda kejayaan Islam.

Bukan hanya itu, ada pula perpustakaan tertua dan sangat besar di Universitas Iskandariyah. 

2. Kairo, Mesir

Di kota inilah pendidikan agama Islam berpusat dari seluruh dunia saat ini. Banyak cendekiawan muslim yang menuntut ilmu di kota ini, salah satunya di Universitas Al-Ahzar.

Selain itu, terdapat sejumlah masjid dan monumen, di antaranya, Masjid dan Madrasah Sultan Hassan, Masjid Al-Raifil, Mausoleum of the Saha, menara spiral, dan Masjid Alabster.

3. Istanbul, Turki

Dahulunya bernama Konstatinopel, sebelum diubah menjadi Istanbul pada saat Kerajaan Ottoman berkuasa di bawah pimpinan Sultan Muhammad II.

Baca Juga: Tips Memili Paket Umroh Terbaik

Sejumlah bangunan menjadi saksi kejayaanya, seperti museum Hagia Sophia yang dahulunya adalah gereja, kemudian diubah menjadi masjid. 

Selain itu, terdapat Topkapi Palace, istana raja abad 15-17 yang menjadi situs warisan budaya UNESCO. Di tempat tersebut tersimpan pedang Nabi Muhammad.

4. Kordoba, Spanyol

Pada masa kekuasaan muslim, Kordoba pernah menjadi ibu kota Andalusia. Pada abad ke 10-11 masehi, wilayah ini menjadi kota paling berpengaruh di Eropa.

Arsitektur kota ini merupakan peninggalan bangsa Moor selain Romawi.

5. Granada, Spanyol

Letaknya di sebelah selatan Madrid, dan berbatasan dengan Laut Tengah dan Sungai Shaniel.

Dahulu, di sini pernah menjadi pusat ilmu keislaman terbesar dan merupakan salah satu mata rantai kebudayaan Islam ketika berada di bawah kekuasaan Bani Ahmar.

Pada masa tersebut, dibangun pula Istana Alhambra yang begitu indah.

6. Sana’a, Yaman

Sana’a adalah ibu kota Yaman dan salah satu kota tertua yang dihuni manusia.

Dikenal dengan arsitektur khasnya, Sana’a memiliki kumpulan bangunan dengan ciri khas menara tanpa jendela yang terbuat dari batu bata.

Salah satu daya tarik utama adalah Great Mosque of Sana’a, sebuah masjid megah yang memiliki sejarah panjang dan nilai keagamaan yang tinggi.

Selain itu, National Museum of Yemen merupakan tempat yang bagus untuk memahami sejarah dan kebudayaan Yaman.

Sana’a menawarkan pengalaman yang unik dan mendalam bagi para jamaah umroh yang mencari kedalaman sejarah dan keindahan budaya.

7. Amman, Yordania

Di kota ini, Jamaah bisa berkunjung ke benteng Grand Hussein Mosque dan King Abdulah Mosque.

Di pinggiran kotanya, Jubeha, terdapat makam Abdul Rahman ibn Awf al-Zuhri, salah satu ksatria muslim yang pernah berjuang di beberapa perang penting, seperti Badar, Uhud dan Mekah. 

Jangan lupa berkunjung ke makam muazin Nabi Muhammad, Bilal ibn Rabah, dan Gua Kahfi yang juga ada di kota ini.

Bagikan:

Annisa

Biro perjalanan terpercaya sejak 2003. Melayani Umroh, Haji Plus, Paket Wisata, & Halal Trip sesuai kebutuhan Anda.

Leave a Comment